Cara Membuat Gigi Kuning Menjadi Putih

 On Kamis, 29 September 2011  






1. Arang Kayu






Sebenarnya arang kayu juga sangat ampuh untuk membersihkan noda kuning pada gigi, namun bahan ini berbahaya karena dapat merusak email secara permanen dan menimbulkan rasa sakit pada gigi. Oleh karena itu, Anda sebaiknya tidak mencobanya.


2. Lemon dan Garam






Anda bisa mendapatkan gigi putih cemerlang dengan menggunakan pasta yang terbuat dari beberapa tetes jus lemon yang telah dicampur dengan sejumput garam dapur. Aplikasikan pasta tersebut ke gigi dan gosok secara lembut seperti ketika Anda sedang menyikat gigi. Ini akan membantu menghilangkan noda karat pada permukaan gigi.


3. Kulit Jeruk






Gosok gigi dengan menggunakan bagian dalam kulit jeruk. Kulit jeruk mengandung unsur pemutih yang sangat lembut, yang akan membantu
menghilangkan noda karat pada gigi tanpa membahayakan lapisan email gigi.


4. Daun Salam






Ambil enam lembar daun salam, lalu jemur di bawah terik matahari hingga mengering dan renyah. Haluskan keenam lembar daun salam tersebut, setelah itu tambahkan kulit jeruk bubuk. Gosok campuran ini ke gigi setiap hari, maka niscaya dalam dua minggu Anda akan mendapatkan gigi yang putih alami.


5. Stoberi






Stroberi bukan sekadar buah yang enak untuk dinikmati. Selain kaya vitamin C, stroberi juga dikenal memiliki khasiat untuk membersihkan gigi. Meskipun rasanya manis, stroberi tidak berbahaya bagi kesehatan gigi. Sebaliknya, buah ini justru bisa membantu menghilangkan noda karat pada gigi dan membuatnya menjadi putih cemerlang.


6. Sari Apel dan Cuka Putih






Sari buah apel dan cuka putih juga sangat efektif menghilangkan noda karat pada gigi, karena keduanya mengandung unsur pemutih yang membantu menghilangkan noda dengan cepat. Akan tetapi kedua bahan ini sifatnya sangat keras, sehingga penggunaan secara harian akan menimbulkan kerusakan pada lapisan email. Selain itu, rasanya juga sangat pahit.
Cara Membuat Gigi Kuning Menjadi Putih 4.5 5 Unknown Kamis, 29 September 2011 1. Arang Kayu Sebenarnya arang kayu juga sangat ampuh untuk membersihkan noda kuning pada gigi, namun bahan ini berbahaya karena dapat merus...


Related Post:

  • Mengenal Orang dari Berapa Lama Celana Jeans-nya Gak DicuciCelana jeans adalah celana favorit semua orang. Kayaknya semua orang minimal punya 1 celana jeans deh. Celana jeans ini merupakan celana yang bisa dipakai dalam keadaan santai dan semi-formal, tergantung keadaan celananya. Flexibilitas inilah yang me… Read More
  • 8 Bahan Ajaib Percantik WajahBahan kecantikan ajaib tanpa kita sadari sudah membuat wajah cantik. Ternyata banyak bahan ajaib untuk cantik atau mempercantik wajah, dari tumbuhan sampai kotoran binatang. Setiap wanita selalu ingin terlihat cantik.Sebagian dari mereka memakai ba… Read More
  • Tips Internet Marketingindowebsia.com - Apa itu SEO search engine optimization & internet marketing ? Bagaimana SEO membantu website Anda dan mengapa ini begitu penting sebagai strategi dalam internet marketing ?SEO adalah untuk optimasi kata kunci pada sebuah mesin pe… Read More
  • 7 Kebiasaan yang Bisa Merusak RambutKarena ingin tampil sempurna, orang tak segan menggunakan produk kimia bagi rambut. Padahal, beberapa perawatan dan cara penataan rambut yang salah lambat-laun justru akan memberi hasil yang buruk.1. Terlalu sering mengikat rambutMenguncir ramb… Read More
  • Jangan Lakukan Ini Ketika Interview KerjaWawancara kerja merupakan tahapan yang paling penting dalam mencari pekerjaan. Satu kesalahan fatal saja bisa membuat Anda batal mendapatkan pekerjaan impian. Ini beberapa kesalahan yang harus dihindari.1. Panik dan memberikan jawaban terbata-bataIni… Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar